KARAWANG, Progresif.id - Koordinator Relawan Cellica-Aep, Deddy Indrasetiawan menyatakan, relawan pemenangan Cellica-Aep jangan berkampanye hitam di media publik. Jangan sampai relawan kena delik Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) di media sosial.
"Jangan menggunakan kampanye hitam, hati-hati UU ITE, jangan terpancing oleh kampanye hitam," kata Deddy, dalam pidatonya di hadapan relawan dalam acara Konsolidasi Pemenangan Cellica-Aep, di Resto Sindang Reret, Minggu (20/9/2020) siang.
Dia menegaskan, relawan harus menyatukan hati dan pikiran untuk pemenangan pasangan Cellica-Aep, dengan tidak mengedepankan ego.
"Mari kita sama-sama kerja ikhlas, yang penting pasangan kita menang," jelasnya.
Dia berharap, periode berikutnya calon bupati petahana dr. Cellica Nurrachadiana bisa melanjutkan pembangunan. Namun begitu, pada masa kampanye ini sudah pasti banyak serangan negatif dari lawan politik.
"Relawan agar melakukan kampanye positif, tetap berkoordinasi dan terus melakukan sosialisasi di media sosial," kata Deddy. [spn]