• Jelajahi

    Copyright © Berita Inspiratif Progresif.id
    Berita aktual tepercaya

    Translate

    Kanal Video

    Kang Pipik Ikuti Evaluasi Tes Calon Ketua PAC PDI Perjuangan Jabar

    Rabu, 07 Januari 2026
    DPD PDI Perjuangan Provinsi Jawa Barat.


    Progresif.id – Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat sekaligus Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, Pipik Taufik Ismail, mengikuti rapat internal DPD PDI Perjuangan Jawa Barat yang membahas analisis hasil tes tertulis calon Ketua Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan se-Jawa Barat, Rabu (7/1/2026) siang.


    Rapat tersebut merupakan bagian dari tahapan penjaringan dan seleksi kepemimpinan partai di tingkat PAC, yang menjadi garda terdepan dalam menggerakkan mesin organisasi PDI Perjuangan di basis akar rumput.


    Dalam forum itu, Pipik Taufik Ismail yang akrab disapa Kang Pipik ini, bersama jajaran pengurus DPD melakukan evaluasi menyeluruh terhadap hasil tes tertulis para peserta. 


    Penilaian difokuskan pada penguasaan ideologi Pancasila, pemahaman sejarah dan garis perjuangan PDI Perjuangan, kapasitas kepemimpinan organisasi, serta kesiapan kader dalam menjalankan kerja-kerja kerakyatan di wilayah masing-masing.


    Kang Pipik menegaskan, proses seleksi Ketua PAC harus dijalankan secara objektif, transparan, dan akuntabel agar menghasilkan pemimpin partai yang berintegritas, loyal terhadap garis perjuangan partai, serta mampu bekerja nyata untuk kepentingan rakyat.


    "Penguatan struktur partai dari tingkat bawah adalah kunci utama menghadapi agenda politik ke depan, baik konsolidasi internal maupun peningkatan elektoral PDI Perjuangan di Jawa Barat," tegasnya.


    Melalui rapat ini, DPD PDI Perjuangan Jawa Barat diharapkan mampu merumuskan rekomendasi terbaik dalam penetapan Ketua PAC di seluruh daerah, sekaligus memperkokoh soliditas organisasi dan kesiapan partai dalam menjalankan politik kerakyatan secara berkelanjutan. [*]

    Kolom netizen >>>

    Buka kolom netizen

    Lentera Islam


    "Sesungguhnya sedekah dapat memadamkan murka Allah dan menghindarkan dari kematian yang buruk." [HR. Tarmidzi]

    Berita Terbaru