Progresif.id - Manager Communication, Relation & CSR Kilang Balongan Zulkifli meminta masyarakat di sekitar Kilang Balongan Indramayu, Jawa Barat tidak panik, api flare yang membesar tidak membahayakan masyarakat.
Hal itu dia sampaikan setelah flare di Kilang Minyak Balongan membesar baru-baru ini. Kata Zulkifli, flare yang membesar dampak dari pemulihan akibat gangguan listrik di kilang tersebut.
Kata dia, respon cepat tim Kilang Balongan telah melakukan penanganan pemulihan gangguan listrik.
"Mohon masyarakat tidak panik, karena flare yang membesar tidak membahayakan dan kilang segera beroperasi normal kembali," kata Zulkifli.
Dia juga menyatakan, kejadian ini tidak mengganggu suplai Bahan Bakar Minyak (BBM) yang diproduksi di kilang minyak ini.